Tips Memilih Cat Dinding Rumah
Sebuah hunian adalah istana bagi pemiliknya. Menghilangkan penat dari
rutinitas keseharian biasanya dilakukan saat bertemu keluarga, tentunya ketika
sampai di rumah kita. Rasa semacam itu menandakan bahwa antara rumah dengan
pemiliknya memiliki sebuah keterikatan yang luar biasa. Hal ini tentunya juga
berlaku bagi anda bukan? Ya, setiap rumah pasti mencerminkan identitas
penghuninya. Mulai dari bentuk rumah, desain, konsepnya, serta warna yang
menghiasi dinding rumah.
Apakah anda agak kewalahan saat memilih warna cat rumah yang bagus
untuk rumahmu? Tenang saja! Bukan anda saja yang mengalaminya. Hampir semua
orang menemui kesulitan yang sama terkait warna cat rumah yang bagus.
Perlu anda tahu bahwa warna cat tembok interior bisa memengaruhi
psikologis, suasana hati, hingga kondisi kesehatan penghuni rumah.
Karena itu memilih produk cat dan memberikan sentuhan warna yang tepat pada
tembok rumah, bisa membuat Anda nyaman dalam beraktivitas maupun beristirahat
bersama keluarga. Salah satunya ditentukan dalam pemilihan produk cat untuk
kebutuhan interior.
Dalam memilih warna cat rumah yang bagus, tentu ada berbagai faktor
yang perlu diperhatikan, mulai dari kombinasi warna dasar, jenis ruangan, dan kualitas
cat yang dibeli serta tingkat kesesuaiannya dengan struktur dinding.
Ada berbagai macam faktor yang harus dipertimbangkan ketika memilih
warna cat rumah untuk dinding interior.
Pilih yang Berkualitas
Hampir semua produk cat memiliki warna-warna yang indah dan beragam
namun tidak semua produk-produk tersebut mampu mempertahankan keindahan
warnanya dalam jangka waktu lama. Artinya, hal ini tergantung pada
kualitas dan kehebatan dari masing-masing produk cat tembok tersebut.
Memilih cat tembok berkualitas untuk interior rumah Anda sangat
penting. Karena Anda dan keluarga lebih banyak menghabiskan waktu di dalam
rumah yang tentu menginginkan warna-warna tembok di dalam rumah seperti selalu
baru, tak pudar, sehingga selalu menampilkan keindahan di mata saat dipandang.
Tinggi atau rendahnya kualitas suatu produk cat interior ditentukan
oleh bahan resin yang digunakan sebagai komponen dasar campuran pembuat produk
cat tersebut. Produk cat dengan kualitas bahan resin terbaik menghasilkan daya
sebar dan daya tutup bagus dan merata. Cat tembok dengan
bahan resin yang baik mampu melekat dengan sempurna pada dinding sehingga bisa
membuat warna selalu tampak baru, tidak mudah pudar dan mengelupas, serta tahan
lama.
Baca Juga :
|
Pilih warna cat rumah yang bagus berdasarkan mood
Saat memikirkan warna
cat rumah yang bagus untuk tempat tinggal idamanmu, pertimbangkan suasana
ruangan tersebut. tentu saja suasana kamar tidur akan berbeda dengan suasana
ruang tamu. Suasana ruang tidur akan coba didesain lebih adem dan meningkatkan
rasa ingin istirahatmu. Warna-warna lembut biasanya akan dipilih untuk itu.
Tahukah kamu, salah memilih warna
cat kamar bisa membuat tidur tidak nyenyak.
Perhatikan Arah Cahaya
Sebelum mengaplikasikan cat diarea tertentu,
perhatikan arah cahaya matahari maupun cahaya lampu yang menerpa dinding. Hal
tersebut bisa membantu untuk membuat keputusan seberapa kuat warna cat yang
akan diterapkan atau berapa warna yang perlu dicampur untuk mendapatkan tema
warna yang diinginkan. Ketika memilih warna yang tepat untuk dinding perlu
diingat bahwa sumber cahaya ruangan dapat mempengaruhi warna. Warna ini sulit
dilakukan tanpa mengetahui pencahayaan ruangan tertentu.
Ketahui Karakter Setiap Warna
Setiap warna memiliki karakter yang berbeda-beda lho! Jadi anda harus
pandai memilih yang sesuai dengan kepribadian anda. Banyak pemilihan warna
netral justru mengesankan karakter kaku dari pemiliknya, sehingga anda dapat
menghindari atau mencampurnya dengan warna tertentu yang lebih menyala.
Baca Juga :
|
Lihat Kondisi Ruangan
Sekarang ini ada jenis cat waterproof dan
cat dasar yang bisa dikombinasikan dengan beragam jenis cat lain. Oleh karena
itu, sebelum membeli produk cat yang cocok, tidak ada salahnya Anda
memperhatikan kondisi ruangan agar penerapan cat lebih tahan lama. Sebagai
contoh area yang lembab dan mudah mengalami perembesan air akan lebih baik jika
diberi cat waterproof terlebih dahulu sebelum diberi cat warna lain untuk
meningkatkan ketahanan cat.
Pilih Warna Finishing Cat Yang Berbeda
Penggunaan warna cat
untuk finishing yang berbeda akan membawa hasil yang signifikan untuk
menghasilkan warna cat rumah yang bagus. Misalkan, tembok dan garis-garis
pembatasnya memiliki hue yang sama, tapi gunakan warna warna matte sebagai finishing di
bagian tembok dan warna-warna satin pada bagian garis-garis pembatas.
Mix & match adalah
salah satu kunci dalam menemukan warna cat rumah yang bagus, meskipun beberapa
ahli cat rumah berkata lain. Banyak kombinasi yang bisa kamu lakukan untuk
mewarnai rumahmu! Gunakan intuisimu dalam memilih warna yang cocok dengan
kepribadianmu. Hal yang sama juga berlaku bagi dekorasi lho!
Nah, semoga tips ini bisa membantu anda dalam memilih warna cat rumah
yang bagus ya..dan kalau ingin membersihkan kerak dan jamur keramik, Wisklin adalah
salah satu pembersih yang Ampuh untuk membersihkannya. Info lebih lengkap, KLIKDISINI..
Komentar
Posting Komentar